19 Rekomendasi Usaha Sampingan Di Rumah Modal Kecil

19 Rekomendasi Usaha Sampingan Di Rumah Modal Kecil

Posted on

Kamu ingin usaha sampingan di rumah tanpa mengganggu pekerjaan utama? Tidak perlu risau, ada banyak usaha sampingan yang bisa kamu jalankan di rumah dengan modal yang kecil. 

Dengan menjalankan usaha sampingan kamu bisa mendapatkan tambahan uang. Bahkan jika dijalankan serius kemungkinan usaha yang kamu jalankan bisa menjadi pendapatan utama.

Khusus untuk kamu yang sedang mencari ide usaha rumahan dengan modal yang kecil, di sini akan diberikan inspirasinya.

19 Rekomendasi Usaha Sampingan Di Rumah Modal Kecil
Sumber foto: pixabay.com

Inspirasi Usaha Sampingan Di Rumah dengan Modal Kecil

Ada banyak inspirasi usaha yang bisa kamu jalankan di rumah dengan modal yang kecil. Berikut ini inspirasinya:

1. Bertani Hydroponik

Bertanam hidroponik bisa menjadi usaha sampingan di desa maupun di kota. Kamu yang mempunyai hobi berkebun tapi lahan yang dimiliki kurang memadai bisa memilih untuk bertani hidroponik.

Sayuran hidroponik menjadi salah satu sayuran yang banyak dicari karena bebas pestisida. Tidak hanya itu, sayuran ini juga lebih cepat untuk dipanen sehingga bisa lebih cepat menghasilkan keuntungan.

Kamu yang ingin bertani hidroponik bisa mulai dengan modal sekitar 1 sampai dengan 2 juta rupiah.

Modal ini digunakan untuk membeli set alat untuk menanam hidroponik dan pupuknya. Sedangkan untuk bibitnya bisa kamu dapatkan dengan harga sekitar 50 ribu rupiah.

Untuk memasarkannya kamu bisa memanfaatkan media sosial ataupun dijual sendiri di rumah.

2. Usaha Laundry

Usaha lainnya yang bisa kamu jalankan sebagai usaha sampingan adalah usaha laundry pakaian. Bisnis laundry ini cocok dijalankan oleh perempuan yang mempunyai banyak waktu luang setelah bekerja.

Untuk memulai usaha laundry ini modal yang diperlukan tidaklah banyak yaitu mesin cuci dan pengeringnya, setrika, kantong plastik, dan peralatan lainnya. Jika diperhitungkan modal awal bisnis ini hanya sekitar 2 jutaan saja, dengan rincian:

– Mesin cuci sekitar Rp 1.200.000

– Setrika sekitar Rp 350.000

Sisanya bisa untuk membeli perlengkapan penunjang lainnya. Kamu juga bisa memulai dengan modal ratusan ribu saja jika memang di rumah sudah tersedia mesin cuci dan setrika.

3. Menjadi Dropship atau Reseller

Ingin usaha sampingan tanpa modal yang mudah dijalankan? Kamu bisa menjadi reseller atau dropshipper. Bisnis ini merupakan bisnis termudah karena kamu tidak membutuhkan modal.

Yang perlu kamu lakukan hanyalah melakukan promosi dan menjual barang dari agen. Kamu bisa mulai menjadi reseller dari e-commerce seperti Tokopedia, Shopee, dan lain sebagainya.

Untuk menjalankan bisnis ini kamu hanya membutuhkan handphone android dan jaringan internet. Reseller dan dropshipper saat ini yang paling banyak diminati adalah produk-produk fashion.

Baca juga: Cara Dapat Voucher Gratis Ongkir Shopee.
 

4. Usaha Pakaian Bekas

Pakaian kamu banyak dan jarang digunakan? Kamu bisa menjualnya dengan membuka toko pakaian bekas. Tidak hanya pakaian bekas punya kamu saja, kamu bisa menjual pakaian bekas milik adik atau saudara.

Berjualan pakaian bekas ini lebih dikenal dengan bisnis preloved. Kamu bisa menjual pakaian bekas atau barang bekas lainnya melalui media sosial atau toko online.

Bisnis ini sangat cocok dijalankan sebagai usaha sampingan para karyawan. Kamu yang masih berstatus sebagai pelajar atau mahasiswa juga bisa menjadikan bisnis ini untuk mendapatkan penghasilan tambahan.

5. Berjualan Ikan Hias

Kamu mahasiswa yang ingin mendapatkan uang tambahan untuk kuliah atau sekedar uang saku? Usaha sampingan mahasiswa yang paling cocok adalah berjualan ikan hias.

Ikan hias saat ini sedang menjadi trending dan banyak diminati oleh para kolektor atau penghobi ikan. Salah satu jenis ikan hias yang paling banyak dicari adalah ikan cupang.

Untuk memulai bisnis ini kamu hanya perlu modal ratusan ribu rupiah saja. Perkiraan modal yang diperlukan yaitu :

– Aquarium Rp 100.000

– Adaptor aquarium Rp 85.000

– Bibit Ikan cupang Rp 15.000

Kurang lebih modal yang kamu perlukan hanyalah sekitar 200 ribu rupiah saja. Tidak hanya bermodal minim, usaha ini juga mudah untuk dijalankan.

6. Beternak Ayam

Beternak Ayam

Usaha sampingan lainnya yang bisa kamu lakukan di rumah adalah beternak ayam. Sekarang ini kebutuhan akan ayam kampung sangat tinggi tapi budidayanya masih kurang. Kamu bisa memanfaatkan peluang ini untuk memulai bisnis ini.

Cara termudah untuk bisnis sampingan ini adalah dengan membeli ayam dan dipelihara dengan cara umbaran. Metode ini adalah metode dimana kamu melepaskan ayam begitu saja.

Adalagi metode semi intensif yaitu beternak ayam di pekarangan rumah dengan kandang di sekelilingnya. Cara ini lebih aman dan praktis, namun kamu harus mempunyai pekarangan yang cukup luas.

Untuk memulai beternak ayam modal yang kamu perlu siapkan tidak banyak. Modalnya hanya sekitar 500 ribu saja untuk membuat kandang, membeli ayam, dan makanannya.

7. Usaha Pulsa

Jika kamu tertarik untuk usaha sampingan online yang mudah, kamu bisa mencoba berjualan pulsa. Usaha pulsa ini tidak akan ada matinya karena sekarang ini setiap orang pasti membutuhkannya.

Untuk memulai usaha pulsa modal yang kamu butuhkan hanya sekitar 1 jutaan saja. Modal ini digunakan untuk membeli handphone android dan juga mengisi saldo. Jika kamu sudah mempunyai HP android maka kamu hanya perlu modal mulai dari 50 ribu rupiah saja.

Sekarang ini sudah banyak agen deposit pulsa yang melayani mulai dari 50 ribu rupiah saja.

Tidak hanya pulsa, kamu juga bisa berjualan token listrik, tiket kereta, dan sejenisnya.

8. Menjadi Agen Property

Kamu sedang cari kerja sampingan tanpa modal yang mudah untuk dijalankan? Menjadi agen properti bisa menjadi pilihan yang tepat, karena untuk menjadi agen properti tidak perlu modal.

Yang perlu kamu lakukan ketika menjadi agen properti adalah menawarkan properti secara online. Jika properti yang kamu tawarkan terjual maka kamu akan mendapatkan komisi.

Usaha sampingan ini sangat cocok untuk dilakukan oleh siapa saja, termasuk kamu para karyawan yang sibuk. Hal ini dikarenakan bisnis ini bisa dilakukan oleh siapa saja dan dimana saja.

9. Catering Untuk Sarapan

Kamu mempunyai hobi memasak? Kamu bisa membuka usaha catering untuk sarapan. Usaha ini termasuk usaha sampingan ibu rumah tangga yang cukup menjanjikan dan modalnya juga sedikit.

Modal awal yang perlu kamu keluarkan hanya ratusan ribu rupiah saja untuk modal belanja bahan makanan dan peralatan lainnya.

Untuk memulai usaha ini kamu bisa menawarkannya kepada teman-teman kerja. Kamu juga bisa memasarkan usaha catering kamu ini melalui media sosial.

10. Jasa Jahit Rumahan

Usaha sampingan lainnya yang bisa kamu lakukan adalah membuka jasa jahit rumahan. Kamu yang mempunyai keahlian dalam bidang jahit bisa memanfaatkannya dengan membuka jasa permak pakaian atau pembuatan pakaian.

Modal yang dibutuhkan untuk memulai bisnis ini sekitar Rp 2 juta saja, dengan rincian:

– Mesin jahit Rp 1.500.000,-

– Benang, kain, dan peralatan lainnya sekitar Rp 500.000,-

Untuk memasarkan jasa jahit ini kamu bisa memanfaatkan media sosial. Teman kerja, keluarga, dan saudara juga bisa menjadi salah satu media kamu untuk melakukan promosi usaha ini.

11. Budidaya Ikan Untuk Konsumsi

Melakukan budidaya ikan konsumsi bisa menjadi usaha sampingan untuk karyawan yang cukup menjanjikan. Kamu bisa melakukan budidaya ikan lele, ikan nila, dan ikan air tawar lainnya.

Budidaya ikan ini sebenarnya tidaklah sulit karena bisa dilakukan dengan menggunakan kolam terpal saja. Tidak membutuhkan modal dan lahan yang luas jika kamu menggunakan media terpal.

Salah satu jenis ikan yang mudah dibudidayakan dengan kolam terpal adalah ikan mas. Untuk memulai bisnis ini kamu perlu menyiapkan modal sekitar 4 juta rupiah, dengan rincian:

– Kolam terpal Rp 2.500.000

– Bibit ikan mas Rp 385.000 (3.500 ekor)

– Biaya lain-lain Rp 500.000

12. Berjualan Mainan Anak

Usaha sampingan lainnya yang bisa kamu lakukan adalah berjualan mainan anak. Kamu bisa memulai bisnis ini di rumah dengan modal yang tidak terlalu besar. Modal yang perlu kamu keluarkan hanyalah untuk membeli mainan yang akan kamu jual.

Selain menjual secara offline di rumah, kamu juga bisa menjual mainan anak ini secara online.

Kamu yang mempunyai kreativitas dalam membuat mainan dari barang bekas juga bisa dimanfaatkan. Mainan dari barang bekas yang kamu buat bisa dijual dan menghasilkan keuntungan. Hanya dengan modal ratusan ribu rupiah saja kamu sudah bisa mendapatkan penghasilan tambahan.

13. Les Privat Online

Usaha sampingan online lewat HP juga bisa kamu lakukan dengan menjadi guru private secara online. Bisnis les privat ini sangat banyak peminatnya sekarang ini. Kamu bisa memanfaatkan media sosial sebagai sarana untuk mengajar secara online.

Jika diperkirakan, usaha sampingan ini hampir tidak membutuhkan modal. Yang perlu kamu siapkan hanyalah handphone dan koneksi internet serta materi-materi pelajaran sekolah. Kamu bisa mendapatkan materi pelajaran sekolah dari buku-buku yang ada di online.

14. Jasa Desain Grafis

Kamu mempunyai keahlian dalam desain grafis? Manfaatkanlah untuk memulai bisnis sampingan yang menghasilkan dengan membuka jasa desain grafis.

Sekarang ini banyak perusahaan yang membutuhkan jasa desain grafis freelance. Kamu bisa memanfaatkan peluang ini untuk mendapatkan penghasilan tambahan.

Modal yang diperlukan untuk memulai bisnis ini hanyalah laptop dan handphone android saja. Tentu jika kamu sudah mempunyai keduanya bisnis ini bisa dilakukan tanpa mengeluarkan modal.

15. Menjadi Penulis Freelancer

Kamu mempunyai hobi menulis atau sering menulis puisi dan cerita? Mulailah untuk menjadi penulis freelancer. Kamu bisa bergabung dengan agensi kepenulisan atau membangun blog sendiri.

Jadikanlah hobi menulis kamu menjadi usaha sampingan yang bisa menghasilkan keuntungan.

Modal yang perlu siapkan untuk menjadi penulis freelancer juga sedikit. Kamu hanya perlu menyiapkan laptop dan jaringan internet saja. Jika semuanya sudah kamu miliki maka usaha ini bisa kamu lakukan tanpa mengeluarkan moda lagi.

16. Usaha Kuliner Homemade

Hobi memasak dan sering membuat makanan homemade? Kamu bisa menjualnya untuk dijadikan sebagai bisnis sampingan.

Sekarang ini banyak orang yang lebih memilih membeli makanan homemade dibandingkan makanan instan. Kamu bisa memanfaatkan peluang usaha ini untuk mendapatkan tambahan penghasilan.

Modal yang kamu butuhkan untuk memulai usaha ini juga tidak besar. Mulai dengan modal ratusan ribu rupiah saja sudah bisa kamu jalankan. Untuk pemasarannya kamu bisa menggunakan media sosial.

17. Usaha Pembuatan Kartu Ucapan dan Undangan

Usaha Pembuatan Kartu Ucapan
Sumber foto: Pixabay.com

Usaha sampingan sederhana yang bisa kamu lakukan adalah membuka jasa pembuatan kartu ucapan dan undangan. Bisnis ini bisa menjadi bisnis sampingan dengan hasil yang menjanjikan.

Modal yang kamu butuhkan juga tidak banyak hanya sekitar 5 juta rupiah saja. Rincian modal ini adalah untuk :

– Membeli laptop atau komputer Rp 3.000.000

– Kertas dan perlengkapan lainnya Rp 500.000

Jika kamu sudah mempunyai laptop atau komputer maka modal yang kamu butuhkan akan jauh lebih kecil.

18. Usaha Angkringan Sederhana Di Depan Rumah

Usaha sampingan lainnya yang bisa kamu lakukan di rumah adalah membuka usaha angkringan atau warung kopi di depan rumah. Bisnis angkringan ini cukup menjanjikan apalagi jika lokasi rumah kamu sangat strategis.

Untuk memulai bisnis ini kamu perlu membuat desain warung kopi sederhana di depan rumah. Kamu bisa mulai dengan meja kecil di depan rumah dan bangku-bangku kecil.

Perkiraan modal yang perlu kamu siapkan untuk membuka usaha ini adalah sekitar 5 juta rupiah. Modal ini digunakan untuk membuat meja angkringan, dan membeli peralatan pendukung lainnya.

Kamu bisa membuka warung angkringan kamu di sore atau malam hari. Tentu saja ini tidak akan mengganggu jam kerja kamu bukan? Jadi usaha ini cocok untuk dijadikan usaha sampingan.

19. Jasa Pencucian Motor dan Mobil

Usaha sampingan lainnya yang bisa kamu lakukan di rumah adalah membuka jasa pencucian motor dan mobil. Kamu bisa membuka usaha ini ketika libur kerja.

Untuk memulai usaha ini modal yang kalian perlukan sekitar 3 sampai dengan 5 juta rupiah untuk membeli kompresor. Kamu juga bisa bekerjasama dengan orang atau merekrut pekerja untuk memulai usaha ini. 

Penutup

Bagaimana apakah salah satu daftar di atas bisa menginspirasi kamu?

Untuk membuka usaha sampingan ini sebenarnya tidaklah mudah. Yang perlu kamu miliki adalah niat dan tekad. Semua bisnis bisa kamu lakukan dan kembangkan asalkan kamu mau berusaha.

Agar semakin semangat dalam menjalankan usaha kamu harus memulainya dari hobi atau hal yang kamu sukai. Berawal dari hobi bisa menjadi peluang usaha yang menjanjikan.

Bermula dari usaha sampingan di rumah ini kamu bisa menjadikannya sebagai bisnis utama nantinya.

Artikel serupa: Bisnis yang Menjanjikan di Desa