Daftar isi [Tampil]
Sepengalaman penulis sendiri selama mencari properti di daerah Bandung khususnya di wilayah Kotamadya, beberapa kali saya menemukan properti dengan harga yang tidak realistis. Contohnya sebuah rumah berukuran 120 m2 di daerah Cigadung (masuk dari jalan Tubagus Ismail), dijual seharga 5-6 Miliar oleh pemiliknya.
Memang tidak sedikit properti di daerah Bandung yang sebenarnya bukan dimiliki oleh warga lokal, tapi pemiliknya merupakan orang Jakarta yang memang membuat tanah tersebut sebagai investasi semata. Termasuk rumah dengan harga fantastis yang saya singgung di atas juga pemiliknya merupakan orang Jakarta.
![]() |
Harga tanah di kota Bandung |
Oleh karenanya, pada tulisan ini, Klik Tekno akan memberikan perkiraan daftar harga tanah di Kota Bandung dari berbagai daerah mulai dari Dago, Setiabudi, Kopo, dan daerah lainnya. Semoga dapat menjadi referensi pembaca yang sedang mencari tanah di daerah Bandung dan dapat menyesuaikan dengan koceknya.
Daftar Harga Tanah Kota Bandung
Nama Daerah | Luas Tanah | Akses Mobil | Alamat | Harga/m² |
---|---|---|---|---|
Dago | 325 m² | Cigadung | 7.5jt | |
Setiabudi | 140 m² | Geger Kalong | 6.5jt | |
Kopo | 398 m² | Lw. Panjang | 10jt | |
Dipatiukur | 568m² | Sekeloa | 6.5jt | |
Pasteur | 200m² | Setra Sari | 15jt |
Kami sengaja mencantumkan properti dari tanah kosong saja, karena jika tanah tersebut sudah memiliki bangunan di atasnya, tentu harganya menjadi sangat relatif bergantung dari kualitas Bangunan itu sendiri.
Oke, itulah perkiraan harga tanah di Kota Bandung yang sebagian besar posisinya berada di jalan utama dengan akses mobil yang memadai. Jika kamu punya referensi harga tanah lainnya atau koreksi harga yang lebih akurat di kota Bandung, boleh kirimkan sugesti kamu via kolom komentar.